We'll Be Back on 10th of October 2016

Kim Ha Neul dan Lee Sang Yoon

On The Way To The Airport Episode 1

Jun Ji Hyun, Kim Soo Hyun, Yoo In Na

-->

Senin, 24 Januari 2011

Secret Garden


Setelah sekian lama tidak mengupdate blog ini, akhirnya nemu juga film dengan alur cerita yang segar dan baru. Oke langsung aja yaa diperkenalkan aktor dan aktrisnya ...

Hyun Bin sebagai Kim Joo Won
Ha Ji Won sebagai Gil Ra Im
Yoon Sang Hyun sebagai Choi Woo Young/Oska (Joo Won’s cousin)
Kim Sa Rang sebagai Yoon Seul
Lee Philip sebagai Im Jong Soo
Lee Jong Suk sebagai Han Tae Ssun
Yoo In Na sebagai Im Ah Young
Kim Ji Sook sebagai Moon Yeon Hong
Park Joon Geum sebagai Moon Boon Hong
Kim Sung Oh sebagai Secretary Oh
Choi Yoon So sebagai Kim Hee Won (Joo Won’s sister)
Kim Sung Kyum sebagai Moon Chang Soo
Lee Byung Joon sebagai Park Bong Ho
Sung Byung Sook sebagai Park Bong Hee
Yoon Gi Won sebagai Choi Dong Kyu
Yoo Seo Jin sebagai Lee Ji Hyun
Kim Gun sebagai Yoo Jong Heon
Baek Seung Hee sebagai Park Chae Rin
Kim Dong Gyoon sebagai director
Kim Mi Kyung sebagai guest house ahjumma
Song Yoon Ah sebagai herself (cameo)
Beige (cameo)
Kang Chan Yang
Jang Seo Won
Kim Sung Hoon

Drama ini menceritakan tentang kehidupan Kim Joo Won (Hyun Bin). Seperti biasanya film drama lainnya, menceritakan seorang yang kaya raya dan merupakan putra pemilik LOEL department store. Dia memiliki kepribadian yang seenaknya sendiri, arogan, gak ada toleransi kepada anak buahnya yang gak kompeten aka bos killer, perfeksionis, fashionable, dan kekanak-kanakan. Sedangkan Gil Ra Im (Ha Ji-won), cewek keren yang berprofesi sebagai stuntwoman dan selalu bekerja keras mendalami perannya di berbagai film action. Mungkin bisa disebut Angelina Jolienya korea. hehee. Dia mendalaminya sejak bersekolah di action school yang notabene cowok semua. Cewek ini memiliki kepribadian yang tegas, dengan ambisi yang kuat untuk melewati kehidupan pribadinya, dia juga sangat bekerja keras dalam profesinya. Selain itu, dia juga memiliki director yang sangat sadar akan usahanya. kemudian ada Oska (Yoon Sang-hyun), saudara sepupu dari Kim Jo Won. Dia merupakan penyanyi terkenal yang memiliki fans banyak di Jepang. Nama asli OSka adalah Choi Woo Young. Yang lucunya dia selalu bertengkar dan seakan gak mau kalah dengan Kim Jo Woon. Dia memiliki trauma akan cinta (pernah diputusin sama Yoon Seul) sehingga membuatnya menjadi playboy yang sering gonta-ganti pacar.

Oska meminta Kim Jo Woon membawa artis Chae-rin (karena akan menyebarkan foto-foto hubungan dengannya) untuk bertemu dengannya. Joo-won tidak mau melakukannya tetapi Oska dengan putus asa menawarkan untuk kontrak sebagai artis LOEL tanpa biaya sama sekali. Eh secara tidak sengaja Jo Woon malah membawa stuntwomannya bukan Chae-rin. Begitulah awal bertemunya Jo Woon dengan Gil Ra Im. Jo Woon pun mulai tertarik dengan Gil Ra Im ini tampak saat dia melihat sceen berkelahinya Ra Im. Kemampuannya saat beakting membuatnya terkesan. Lucunya saat dia mulai suka dengan Ra Im, sosok Ra Im selalu hadir didekatnya seperti hantu. hihii. Dia pun sering datang mengunjungi Ra Im saat latihan. Diapun menunjukkan perhatiannya terhadap luka di tangan Ra Im.

Sayangnya, Ra Im tetep saja seorang fans sejati dari Oska. Ini ditunjukkan dengan dia selalu memakai kaos kaki yang bergambar Oska, memajang poster Oska, dan bahkan kalendernya pun bergambar Oska. Saat Ra Im ikut balapan sepeda dengan Jo Woon dan Oska, dia tersesat di hutan belantara. Karena Jo Woon khawatir, ia pun menyusuri kembali rute untuk mencari Ra Im. Setelah bertemu mereka pun tidak sengaja memasuki 'Secret Garden' dengan seorang ibu yang menjaga rumah tua tersebut. Kemudian mereka diberi ramuan yang ternyata setelah mereka minum, berakibat berubahnya posisi Ra Im dan Jo Woon. Ra Im menjadi bertubuh Jo Woon dan sebaliknya. Magis bukan !

Disinilah mulai banyak adegan-adegan konyol yang dilakukan keduanya. Mulai dari Ra Im (dengan tubuh Jo Woon /laki-laki) mengajarkan Jo Woon (dengan tubuh Ra Im/cewek) memakai bra. Betapa ngakaknya aku adegan ini. Sampai-sampai ada adegan Jo Woon dengan jiwa Ra Im mencium Oska secara tidak sengaja (adegan gagalnya banyak loh :P). Hingga suatu saat keduanya mengerti satu sama lain.

Film ini benar-benar cantik penataannya. Tidak membuat penontonnya bosan karena plotnya sangat luar biasa. Diawal cerita tampak bahwa Jo Woon banyak berkorban untuk Ra Im. Tetapi, di akhir keadaan pun berbalik Ra Im yang banyak berkorban untuk Jo Woon. Lengkap juga antara kelucuan dan dibumbui cerita-cerita yang agak tragis juga. Selain itu, soundtrack film ini juga TOP MARKOTOp.

FIVE STARS untuk film ini..
Selamat menonton \^o^/